Sabtu, 12 Oktober 2019

1 BLEYER SEHARGA 1 FORTUNER

Sejenak keluar dari garis lurus dulu, menuju garis abnormal broo.....hehehehehe, bahas CB dan seputar klasik memang asyik nan nyentrik plus banyak yang unik. Kali ini tengok produk baru berangkat dari merek lama yakni Aprillia yang merupakan merek paten dari Italia yang tak hanya terkenal liga Italia era 90 an. Aprilia mulai debutnya dengan produk tahun 1992 (seusia pemain top eropa hasil liga seperti Zinaden Zidane dkk), dari sini berkembang terus hingga memasuki babak baru berkolaborasi dengan agen Piaggio di Indonesia. Bak bola berputar, Liga Italia menjadi barometer yang penting bagi sepakbola dunia, seperti halnya berkembangnya merek roda 2 seperti : vespa, piaggio. Perkembangan yang menarik merek Aprilia itu, tak tahu apakah lahirnya produk ini bulan April ?, yang jelas via merek baru mereka merilis album berbobot dn bisa diandalkan akan tembus pasaran khusus mendampingi moge yang sudah hadir duluan yakni harga 2 roda ( 2 wheels) setara dengan mobil mewah Fortuner (4 wheels), diantara produk maestronya (sumber : mottozombdrive dot com) adalah : RS 125) tahun produksi 1992. Produk baru ini bernama : shiver 900 dengan bandrol harga 563 jutaan, setara dengan Fortuner on the road (sumber : viva dot com).



Siaran online viva dot com cq berita otomotif nya merilis dengan tema fantastik nya motor seharga fortuner mengaspal di jakarta. Penasaran bukan ?. Kok biasa ?. Yah....yang biasa dan akrab dengan moge jenis HD (Harley Davidson) yang berbasis mesin-V, hal itu bukan sesuatu yang asing dan langka. Bedanya yang 1 dari negri paman sam (USA) satunya dari eropa. Branded kedua negara itu memang sangat mengundang antusias penggemar yang sulit dialihkan. Jika disandingkan antara produk Jepang dengan China, tentu harga menjadi faktor utama. Namun untuk USA dan Eropa ?, bukan gengsi dan brand saja akan tetapi sebuah style dan life yang akhirnya digabung menjadi lifestyle, hehehehe....yang penting masuk pak eko.....!!

shiva-900 berbasis 900 CC
" Kepuasan berkendara menjadi tujuan kami, dalam menciptakan produk ini, dan para pelanggan kami layak untuk mendapatkannya ” ujar Public Relations and Communications Manager Piaggio Indonesia, Robby Gozali di Jakarta, Jumat 11 Oktober 2019.

Kekuatan mesin dua silinder berkapasitas 900 CC ini dapat menghasilkan tenaga 95 daya kuda dan torsi 90 newton meter. Aprilia mengubah sistem transmisi, sehingga kopling kini lebih efektiv dan ringan hingga 15 persen. Melalui panel instrumennya menggunakan teknologi TFT, dengan lebar layar 4,3 inci. Banyak hal yang bisa dipantau dari panel tersebut, mulai dari konsumsi bensin rata-rata, hingga traksi ban ke aspal. Sengaja sedikit keluar jalur, namun masih terkandung produk klasik Aprilia nya yakni era 90 an dan jadilah tulisan ini dengan tema 1 bleyer seharga 1 fortuner



Related Posts:

  • Jual CB Namun Tidak Butuh Uang Sekitar akhir  September hingga Awal Oktober 2016, dimana saya harus mondar mandir Jogja-Solo-Semarang karena kakak saya yang keduanya menunaikan ibadah Haji ke Tanah Suci ke Makkah dan Madinah sempat menurunkan catata… Read More
  • Beriklan Keluar Jalur Terkadang iklan bisa dibuat dengan persis apa maunya yang di iklankan. Ketika berada di bandara Jeddah beberapa waktu lalu, banyak sekali iklan dengan tulisan besar dengan materi " simcard baru " di negara baru, bahasa ikla… Read More
  • Besi Berkarat Kadang Diminati Hewan Siapa tak kenal mantan publik figur atau mentri  era SBY Bung Roy Suryo...? kegemarannya untuk mobil klassik tak perlu diragukan lagi, disamping dipakai kendaraan hariannya sebagai anggota dewan saat itu. Ada sesuatu y… Read More
  • Berkumpul Dan Touring Ada Sejak Dahulu Kegemaran para biker untuk kumpul, bersenda gurau hingga membicarakan sebuah atau beberapa persoalan adalah sebuah kejadian yang tak setiap hari. Jika ada, berapa besar baiaya dan untuk apa..?. Berkumpul tentu melibatkan ba… Read More
  • Acara CB Knalpot Kembar Dan Saudaranya Jarang yang meliput acara motor dengan label twin event  seperti yang pernah dilaksanakan di kota Solo atau terkenal dengan Surakarta. Yang sering menjadi berita atau informasi heboh adalah jambore daerah atau jam… Read More

0 comments: